Sindikat Post, Jakarta – Ketua Badan Keahlian DPR RI Inosentius Samsul mengapresiasi Rektor Universitas Nasional (UNAS) dan jajarannya yang telah memfasilitasi acara Forum Group Discussion (FGD). 
Diketahui, FGD tersebut terselenggara atas kerja sama antara UNAS dengan Badan Keahlian DPR RI melalui Pusat Perancangan Undang-Undang Bidang Ekonomi, Keuangan, Industri, Pembangunan, dan Kesejahteraan Rakyat (Ekkuinbang Kesra).
FGD yang bertema “Arah Kebijakan Pembangunan Bidang Politik dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 Menuju Indonesia Emas 2045” ini diikuti dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Badan Keahlian DPR RI dan Universitas Nasional.
“RPJPN 2025-2045 adalah komitmen dari sebuah bangsa untuk mengubah masa depan, menghadirkan better life untuk generasi berikutnya”